Nilai ekspor Provinsi Kepulauan Riau April 2021 mencapai US$1.380,60 juta atau naik 1,90 persen dibanding Maret 2021.
Ekspor migas April 2021 sebesar US$240,59 juta atau naik 0,62 persen dibanding Maret 2021. Ekspor nonmigas April 2021 mencapai US$1.140,01 juta atau naik 2,17 persen dibanding Maret 2021.
Ekspor nonmigas HS 2 digit terbesar selama April 2021 adalah golongan barang mesin/peralatan listrik (HS 85) mencapai US$368,97 juta dengan peranan terhadap ekspor nonmigas sebesar 33,85 persen.
Selama April 2021, Tiongkok menjadi negara tujuan ekspor nonmigas terbesar hingga mencapai US$337,11 juta dengan peranannya sekitar 26,35 persen. Sedangkan Singapura menjadi negara tujuan ekspor migas terbesar yang mencapai US$213,77 juta dengan peranannya sebesar 82,67 persen.
Nilai impor Provinsi Kepulauan Riau pada April 2021 mencapai US$1.397,58 juta atau turun 2,27 persen dibanding Maret 2021.
Nilai impor migas pada April 2021 mencapai US$251,58 juta atau turun 4,70 persen dibanding Maret 2021. Nilai impor nonmigas pada April 2021 mencapai US$1.146,00 juta atau turun 1,72 persen dibanding Maret 2021.
Selama Januari-April 2021, impor nonmigas terbesar adalah golongan barang mesin/peralatan listrik (HS 85) dengan nilai US$1.775,00 juta atau 42,35 persen dari total impor nonmigas.
Selama Januari-April 2021, Tiongkok merupakan negara pemasok barang impor nonmigas terbesar yang mencapai US$1.104,59 juta dengan peranan sebesar 26,35 persen. Sedangkan untuk negara pemasok barang impor migas terbesar
yaitu Singapura dengan nilai impor mencapai US$376,64 juta dengan peranan sebesar 43,65 persen.