• Nilai ekspor Provinsi Kepulauan Riau Oktober 2018 mencapai US$1.000,66 juta atau turun sebesar 0,49 persen dibanding ekspor September 2018.
• Ekspor migas Oktober 2018 sebesar US$306,76 juta atau naik 15,73 persen dibanding September 2018. Ekspor nonmigas Oktober 2018 mencapai US$693,91 juta atau turun 6,30 persen dibanding September 2018.
• Ekspor nonmigas HS 2 digit terbesar Oktober 2018 adalah golongan barang mesin/peralatan listrik (85) sebesar US$252,92 juta, sedangkan secara kumulatif Januari-Oktober 2018 mencapai US$2.382,81 juta, dengan peranan terhadap ekspor nonmigas sebesar 32,30 persen.
• Ekspor ke Singapura pada bulan Oktober 2018 mencapai nilai terbesar yaitu US$420,69 juta, sedangkan secara kumulatif Januari-Oktober 2018 mencapai US$5.469,77 juta dengan kontribusinya mencapai 50,95 persen.
• Nilai ekspor Provinsi Kepulauan Riau Januari-Oktober 2018 terbesar melalui Pelabuhan Batu Ampar US$3.483,12 juta; diikuti Pelabuhan Sekupang US$1.883,50 juta; Pelabuhan Tarempa US$1.722,38 juta; Pelabuhan Kabil/Panau US$1.270,80 juta; dan Pelabuhan Belakang Padang US$1.222,25 juta. Kontribusi kelima Pelabuhan terhadap kumulatif ekspor Januari-Oktober 2018 sebesar 89,26 persen.