Pada bulan Februari 2022, IHK Provinsi Kepulauan Riau (Kota Batam dan Kota Tanjungpinang) menunjukan deflasi sebesar 0,42 persen. Deflasi terjadi karena penurunan Indeks Harga Konsumen (IHK) dari 107,79 pada Januari 2022 menjadi 107,34 pada Februari 2022. Inflasi tahun kalender (Januari–Februari) 2022 sebesar 0,27 persen. Inflasi tahun ke tahun (Februari 2022 terhadap Februari 2021) sebesar 2,47 persen. Dari 2 kota IHK di Provinsi Kepulauan Riau, tercatat Kota Batam mengalami deflasi sebesar 0,48 persen, sedangkan Kota Tanjungpinang mengalami inflasi sebesar 0,08 persen.
Jumlah wisatawan mancanegara (wisman) ke Provinsi Kepulauan Riau selama bulan Januari 2022 tercatat sebanyak 494 kunjungan atau mengalami penurunan 9,19 persen dibanding bulan sebelumnya. Sementara itu, jika dibandingkan dengan Januari 2021, terjadi peningkatan sebesar 89,27 persen.
Pada Februari 2022, NTP Provinsi Kepulauan Riau tercatat sebesar 107,18 atau mengalami kenaikan sebesar 0,18 persen dibanding NTP bulan Januari 2022.
Jumlah penumpang angkutan udara domestik yang diberangkatkan dari Provinsi Kepulauan Riau pada Januari 2022 sebanyak 136.944 orang atau naik 1,96 persen dibanding Desember 2021. Terdapat 3 orang penumpang angkutan udara internasional yang berangkat dari Provinsi Kepulauan Riau pada Januari 2022.
Luas panen padi pada 2021 sebesar 270,16 hektar, mengalami penurunan sebanyak 28,36 hektar atau 9,50 persen dibandingkan 2020 yang sebesar 298,52 hektar.