• Pada April 2018, gabungan 2 kota IHK (Kota Batam dan Kota Tanjungpinang) di Provinsi Kepulauan Riau menunjukkan deflasi sebesar 0,29 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 132,92. Inflasi tahun kalender (Januari s.d April 2018) sebesar 0,76 persen. Inflasi tahun ke tahun (April 2018 terhadap April 2017) sebesar 4,35 persen. Dari 2 kota IHK di Provinsi Kepulauan Riau, tercatat Kota Batam dan Tanjungpinang mengalami deflasi masing-masing sebesar 0,32 persen dan 0,13 persen.
• Deflasi gabungan dua kota IHK di Kepulauan Riau disebabkan oleh penurunan indeks dua kelompok yang menyusun deflasi gabungan dua kota IHK di Kepulauan Riau, yaitu: kelompok bahan makanan sebesar 1,32 persen; serta kelompok transpor, komunikasi, dan jasa keuangan sebesar 0,20 persen.
Sebaliknya empat kelompok justru mengalami kenaikan indeks yaitu: kelompok makanan jadi, minuman, rokok, dan tembakau sebesar 0,09 persen; kelompok perumahan, air, listrik, gas,dan bahan bakar sebesar 0,02 persen; kelompok sandang sebesar 0,33 persen; serta kelompok pendidikan, rekreasi, dan olah raga sebesar 0,01 persen. Sedangkan subkelompok kesehatan tidak mengalami perubahan indeks.